Pelajari cara menggunakan getcontact sebenarnya cukup mudah. User hanya perlu melakukan login dulu sebelum akhirnya bisa menikmati semua fiturnya!
Selama beberapa tahun belakangan APK GetContact (GC) kian banyak penggunanya. Hal ini disebabkan karena GC sudah terbukti banyak membantu user untuk mengetahui pemilik nomor telepon yang tidak dikenal. Namun di samping itu, GC ternyata masih memiliki banyak fitur lain yang jarang diketahuI. Karena itulah, penggunanya wajib mempelajari cara menggunakan GetContact.
GC sendiri saat ini sudah mengantongi lebih dari 100 juta unduhan di seluruh dunia. Ini artinya, sudah lebih dari 100 juta database masuk ke apk ini. Hingga kini, hampir semua user sudah merasakan manfaat GC untuk bantu mendeteksi dan melacak nomor-nomor yang tidak dikenal. Dengan demikian, seseorang akan lebih mudah terhindar dari penipuan.
Saat ada panggilan masuk, GC akan dengan sigap mengidentifikasi nomor terlebih dahulu. Secara otonatis, sistem apk akan mencocokkan nomor dengan database khususnya. Dengan beitu, user bisa tahu siapa pemilik nomor telepon tersebut. Jika ternyata adalah scam, mereka bisa mengabaikan semua bentuk telponnya.
Cara Menggunakan GetContact
Sebagai panduan, berikut adalah cara penggunaan apk proteksi satu ini mulai dari cara mendaftar hingga proses deteksi nomor telepon. Jadi bagi para pemula yang baru mengenal GC, simak pembahasan berikut ini:
- Download dan Daftar GC
Sebelum membahas lebih jauh, calon users harus terlebih dahulu mendownload apk terlebih dahulu. Bagi pengguna Android silahkan via Play Store sementara iPhone via App Store. Jika sudah terinstal, lanjutkan melakukan registrasi dengan step by step:
- Masuk terlebih dahulu ke akun GC.
- Ketuk dan pilih Setujui & Lanjutkan.
- Jika sudah, lanjutkan dengan klik Mulai Sekarang.
- Akan muncul pop-up berupa detail perizinan > Lanjutkan.
- Langsung lakukan Login via Google atau Facebook.
- Lakukan verifikasi nomor telepon.
- Setelah verifikasi berhasil, selamat user sudah terdaftar di GetContact.
- Cek Nomor Telepon di GC
Setelah berhasil terdaftar, bagaimana kelanjutan cara menggunakan GetContact untuk mengecek no ponsel orang lain yang tidak tersimpan di kontak? Caranya cukup mudah! Langsung saja terapkan cara berikut ini:
- Sebagai langkah pertama, lakukan penyalinan terlebih dahulu terhadap no yang ingin dicek.
- Masuk ke apk GC.
- Jika sudah, pastikan untuk masuk pada bagian Halaman Utama.
- Klik kolom Pencarian Nomor di kolom bagian atas.
- Tempel nomor yang sudah disalin tadi.
- Selanjutnya, tekan OK.
- Tunggu beberapa saat.
- GC akan mendeteksi pemilik nomor tersebut berdasarkan label nama.
- Tlp yang kerap digunakan untuk penipuan, biasanya sudah ada warning berupa warna merah.
Perlu diperhatikan bahwa fitur ini bisa digunakan bagi pengguna secara gratis! Hanya saja memang penggunaannya terbatas. Jika ingin menikmati fiturnya lengkap tanpa terkecuali, pengguna bisa membayar biaya langganan untuk meningkatkan akun jadi premium.
2 Fitur Unggulan di GetContact
Popularitas apk ini di Indonesia makin meningkat pesat akhir-akhir ini karena manfaatnya benar-benar terasa. Yang paling terbantu adalah para HRD yang mengecek rekam jejak calon karyawan barunya. Hal ini terjadi apabila pengguna bisa memaksimalkan fitur GC yang diantaranya adalah:
- Identifikasi Penelpon
Fitur ini menjadi andalan bahkan sejak GC kali pertama kali dirilis. Lewat fitur ini, pengguna bisa leluasa mengecek apabila ada nomor yang ingin diketahui [pemiliknya. Bahkan, fitur ini kini makin berkembang dengan secara khusus langsung menampilkan nama label saat ada nomor tak dikenal menelpon.
- Blokir Spam Otomatis
Fitur ini memungkinkan pengguna bisa secara otomatis memblokir apabila ada nomor terdeteksi spam menelpon. Jadi, potensi penipuan pun bisa dicegah.
Selain 2 fitur unggulan tersebut, GC sebenarnya masih memiliki banyak fitur pelengkap lain seperti tag kontak, get games dan masih banyak lagi. Penggunaannya pun mudah jadi tidak perlu pusing mencari cara menggunakan GetContact. Jadi, users bisa mengeksplorasinya sendiri sesuai kebutuhan. Selamat mencoba!